Perguruan tinggi memiliki tugas untuk mampu berperan dalam masyarakat, tidak hanya dalam bidang akademik melainkan juga dalam program-program yang dapat menggairahkan kreativitas masyarakat.
Pendampingan dari Perguruan Tinggi diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan diri masyarakat untuk mengembangkan inovasi yang akan bermuara ada peningakatan perekonomiannya.
Universitas Terbuka Batam (UT Batam) sebagai salah satu kampus Perguruan Tinggi Negeri yang ada di wilayah Kepulauan Riau selalu berusaha terlibat secara langsung dalam aktivitas masyarakat khususnya dalam program kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM). Pada Tahun 2023 yang lalu telah dilakukan kegiatan pendampingan pengembangan usaha oleh tim PKM UT Batam dengan melakukan inovasi diversifikasi bahan pangan berbahan baku jengkol yang memiliki nama ilmiah Archidendron pauciflorum dengan memanfaatkan kulit ari buah jengkol sebagai bahan baku kerupuk jengkol. Secara umum yang dimanfaatkan sebagai bahan baku kerupuk adalah buah jengkolnya sedangkan kulit ari yang memiliki ciri khas berupa rasa kelat dan warna kecoklatan akan dibuang begitu saja, namun tim PKM UT Batam melakukan inovasi pemanfaatan kulit ari buah jengkol sebagai bahan utama pembuatan kerupuk jengkol. Nah pada Tahun 2024 ini melanjutkan inovasi dari tahun sebelumnya, tim PKM mencoba mengembangkan dengan memproduksi jengkol menjadi tepung. Tepung yang dihasilkan dapat diolah menjadi beberapa jenis makanan berupa kudapan gurih yang merupakan favorit masyarakat Indonesia seperti bakwan, mendoan atau jenis gorengan gurih lainnya sampai pada jenis kudapan manis seperti cake jengkol.