UT Batam mendapatkan kabar gembira,kali ini dua mahasiswa UT Batam berhasil meraih prestasi di cabang olahraga Taekwondo tingkat nasional, yakni Jeremi Andre Wattimena Mahasiswa Program Studi S1 Ilmu Hukum Nim 043702665 berhasil meraih perak U.74 KG Taekwondo Putra dan Winda Dwi Putri Mahasiswa Program Studi Administrasi Bisni Nim 050976938 berhasil meraih perak U.49 KG Taekwondo Putri di ajang Babak Kualifikasi PEKAN OLAHRAGA NASIONAL ( BK PON) XXI yang dilaksanakan di GOR POPKI Cibubur Jakarta Timur dari tanggal 27 – 30 Oktober 2023. Atlet yang kita berangkatkan sebanyak 20 taekwondoin dan turun di 20 mata lomba dari 22 mata lomba yang di pertandingkan.

            Ketua Umum KONI DIY, Djoko Pekik Irianto saat melepas pemberangkatan taekwondoin tersebut meminta agar para pemain bermain dengan tenang dan gembira. “Saat berangkat ini, saya tidak berpesan banyak karena semuanya sudah disiapkan oleh pelatih. Saya hanya pesan dua hal satu main dengan tenang dan kedua bermain dengan gembira,” ujarnya saat pelepasan itu. Ia juga berharap, para taekwondoin bisa merealisasikan target yang telah dicanangkan oleh tim pelatih atau individu masing-masing, dan tidak menjadikan target itu sebagai beban saat berlaga.dan untuk kedua mahasiswa UT Batam yang berhasil meraih juara,secara otomatis bisa ikut serta dalam ajang Pekan Olahraga Nasional XXI di Aceh – Sumut 2024.

Similar Posts