BATAM. Universitas Terbuka Batam menggelar Wisuda secara luring pada hari Minggu tanggal 24 September 2023, berlokasi di Harmoni One Hotel & Convention Centre, Kota Batam. Sebanyak 653 mahasiswa yang telah dinyatakan lulus dalam menempuh pendidikan di Universitas Terbuka dan resmi meraih gelar akademiknya, baik dari jenjang Diploma, Sarjana, dan Magister. Para wisudawan berasal dari berbagai wilayah provinsi Kepulauan Riau.

Sehari sebelum Wisuda, dilokasi yang sama, tepatnya 23 September 2023, UT Batam melaksanakan secara langsung acara Seminar Akademik, dengan mengusung tema “Peningkatan Kualitas SDM di Era Transformasi Digital” yang dihadiri oleh seluruh peserta wisuda UT Batam. Dengan narasumber Bupati Natuna, Wan Siswandi, S.Sos., M.Si. dan Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Batam, Qurniadi, M.Pd.

Acara dimulai pada pukul 08.00 WIB, diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia raya oleh paduan suara Batam Choir, diikuti seluruh peserta upacara, kemudian menyanyikan Hymne Universitas Terbuka, dan tarian persembahan selamat datang oleh Sanggar Tari Mahasiswa Universitas Terbuka Batam Sunting Kemilau.

Wisuda ini secara resmi dibuka oleh Direktur UT Batam, Angga Sucitra Hendrayana, S.E., M.Si. kemudian dilanjutkan dengan pembacaan keputusan tentang pengukuhan lulusan program Diploma, Sarjana, dan Pascasarjana Universitas Terbuka, oleh Kepala sub-bagian Tata Usaha UT Batam, Lusy Farina, S.E., A.K.,M.M.

Berikutnya, Sambutan dari Direktur UT Batam, “saya pribadi dan pimpinan UT Batam menyampaikan ucapan selamat kepada para wisudawan atas keberhasilannya menyelesaikan studi di Universitas Terbuka, sesuai bidang ilmunya masing-masing”. Beliau menyampaikan, bahwa Jumlah mahasiswa UT Batam sampai dengan semester 2023/2024 masa registrasi 2023 Ganjil sebanyak 12.941 mahasiswa. Jumlah lulusan periode II tahun akademik 2023/2024 ini sebanyak 855 lulusan, sedangkan yang mengikuti wisuda hari ini berjumlah 653 orang.

Kemudian dilanjutkan Sambutan Rektor Universitas Terbuka Batam, yang diwakili oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Ibu Dr. Meirani Harsasi, S.E.,M.Si., “Universitas Terbuka telah memiliki keleluasaan otonomi, sebagaimana tertuang dalam status UT PTNBH, semakin terdorong untuk bangkit dan bergerak lebih lincah dalam meningkatkan kualitas akademik, baik secara nasional maupun internasional dengan sistem pembelajaran terbuka dan jarak jauh berkualias dunia”.

Kemudian dilanjutkan dengan foto bersama dan pembagian ijazah kepada para wisudawan oleh Direktur UT Batam di dampingi Bupati Natuna, Wan Siswandi, S.Sos., M.Si. dan Dekan Fakultas Ekonomi & Bisnis UT.

Kemudian disela jeda pengambilan ijazah, ditampilkan Tari Kreasi oleh Sanggar Tari UT Batam Sunting Kemilau. Tari Kreasi ini memperoleh Juara ke-3 Cabang Seri Tari Kontemporer pada Disporseni Tingkat Nasional Universitas Terbuka di Jakarta tahun 2023.

Dilanjutkan dengan pengambilan ijazah hingga selesai dan pembacaan janji wisudawan, ditutup dengan sesi foto bersama.

Universitas Terbuka adalah perguruan tinggi negeri ke-45 yang diresmikan oleh Presiden ke-2 Republik Indonesia. Universitas Terbuka Batam selalu berupaya terus menerus berinovasi dalam menjawab tantangan perubahan zaman dengan membangun SDM melalui Pendidikan Tinggi Jarak Jauh yang berkualitas dunia.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *